Baby All Baby adalah produk paket buku premium yang menyajikan konsep Program Pintar Tumbuh Kembang Batita, diterjemahkan dari Bahasa Korea. Dihadirkan dengan fitur buku yang beragam, interaktif, unik, dan kreatif serta kualitas cetak dan bahan setara produk buku anak-anak impor.
Tipe Kecerdasan
IQ
Intelligence Quotient adalah kecerdasan yang mencakup sejumlah kemampuan, seperti kemampuan menalar, merencanakan, memecahkan masalah, berpikir abstrak, memahami gagasan, menggunakan bahasa, dan belajar. Kecerdasan ini erat kaitannya dengan kemampuan kognitif yang dimiliki oleh individu.
EQ
Emotional Quotient adalah kemampuan seseorang untuk menerima, menilai, mengelola, serta mengontrol emosi diri dan orang lain di sekitarnya. Dalam hal ini, emosi mengacu pada perasaan terhadap informasi akan suatu hubungan.
LQ
Literacy Quotient adalah kecerdasan yang mengacu pada kemampuan untuk mendapatkan dan memahami pengetahuan serta informasi yang terkandung dalam tulisan.
SQ
Spiritual Quotient adalah kecerdasan jiwa yang membantu seseorang untuk mengembangkan dirinya secara utuh. Ciri utama dari SQ ditunjukkan dengan kesadaran seseorang untuk menggunakan pengalamannya sebagai bentuk penerapan nilai dan makna.
EI
Ecological Intelligence adalah kesadaran tentang bagaimana setiap tindakan kita memengaruhi lingkungan sekitar dan segala yang kita lakukan akan menimbulkan pengaruh pada alam sekitar.