Mandira Dian Semesta
Buku Pop Up Kisah Binatang, Hadiah Ulang Tahun Tak Terlupakan Buat Anak
Buku Pop Up Kisah Binatang, Hadiah Ulang Tahun Tak Terlupakan Buat Anak By admin / 02 November 2018

Pop up kisah binatang ini buku yang keren lho, Bund! Dan yang paling penting, buku ini bakal jadi hadiah ulang tahun yang bakal terus diingat si kecil. Tapi, perlu ditegaskan, di sini tak jualan buku. Kita akan bicara perkara ilmiah, Bund!


Pertama, Ayah Bunda harus paham terlebih dahulu, bagaimana sesuatu bisa tak terlupakan bagi anak. Bagaimana anak bisa mengingat dengan sangat baik satu hal tetapi tidak pada lain halnya. Mari kita simak penjelasan Nelson Dorta, Ph.D, seorang Pediatric Neuropsychologist.


Sebelum bisa memahami bagaimana anak mengingat satu hal dengan sangat baik, kata Nelson dalam salah satu tulisannya, ada baiknya bagi kita untuk mengerti apa itu ingatan. Katanya, ingatan itu terdiri dari tiga sistem ‘penyimpanan’ di dalam otak. Sistem-sistem tersebut tidak berada pada suatu area di otak. Tetapi, ketiganya terorganisir di sekitar 3 jaringan. Masing-masingnya mempunyai peran sendiri. ketiganya adalah:



  1. Sistem Encoding


Ini merupakan jaringan pertama. Ini adalah ingatan pendek. Contohnya bekerja ketika mengingat lirik lagu yang tak lama kemudian lupa. Sistem encoding sebagiannya tergantung pada seberapa baik seseroang memperhatikan informasi baru. Maksudnya, semakin tidak memperhatikan pada informasi baru, semakin cepat pula ia lupa pada informasi baru tersebut.



  1. Long-term memory


Jaringan kedua ini adalah jaringan yang paling jago mengingat. Pada jaringan ini, terdapat dua ‘gudang’ untuk menyimpan memori. Pertama, episodic memory; untuk menyimpan momen-momen personal dan perasaan yang berhubungan dengan momen-momen tersebut. Contohnya seperti kenangan jalan-jalan ke pantai bersama keluarga.


Yang kedua adalah semantic memori. Ini tempat untuk menyimpan fakta-fakta dan tentu kita bisa memanggilnya kembali. Contoh, kapan Indonesia merdeka? Tahun 1945. Nah ingatan sepeti itu disimpan di sini. Mayoritas, semantic memori ini menyipan pelajaran-pelajaran di sekolah.



  1. Recall


Jaringan ketiga dikenal dengan istilah sistem recall. Sesuai dengan namanya, sistem ini berfungi menemukan informasi di otak kemudian mengeluarkannya secara efisien. Ketika kita megingat-ingat sesuatu lah. Sistem recall ini berada pada tingkat skill berpikir tertinggi kita. yang mana disebut juga sebagai executive functions.


Nelson lantas mengungkapkan, bagaimana anak-anak bisa mengingat sesuatu dengan sangat baik, sederhana katanya. Sebab, anak menaruh perhatian lebih, lekat-lekat, pada sesuatu yang diingatnya dengan baik itu. Semakin tinggi perhatiannya pada sesuatu, semakin baik dan lama pula sesuatu terebut diingat oleh anak.


Selain perhatian, faktor lain yang menyebabkan sesuatu diingat dengan baik adalah practice dan pengulangan. Misal, ketika anak terus mengulang-ulang menyanyikan sebuah lagu, maka lagu tersebut akan dengan sangat baik diingat olehnya. Nelson juga menegaskan bahwa gangguan ingatan pada anak itu sangat jarang sekali terjadi.


Sekarang, kembali pada judul besar tulisan ini, mengapa buku pop up kisah binatang bisa menjadi kado ulang tahun yang tak akan dilupakan si kecil? Jawabannnya adalah sebagaimana telah diulas di atas. Yaitu dikarenakan buku pop up binatang adalah sesuatu yang sangat bisa dipraktikkan, dibaca berulang-ulang. Kemudian, buku pop up kisah binatang pun dengan otomatis bisa menarik perhatian anak. Buku pop up kisah binatang ini memberikan pengalaman membaca yang baru bagi anak, interaksi mereka dengan buku akan beda dibanding sebelumnya.


Ayah Bunda sudah tahu kan apa itu buku pop up kisah bitang. Buku pop up adalah buku yang memiliki ilustrasi tiga dimensi, yang ketika lembaran bukunya dibuka, ilustrasinya akan bangun, mengembang, menjadi tampak lebih nyata. Dan di masa-masa anak membaca, ini menjadi sesuatu hal yang baru yang secara instan menarik perhatiannya.


Satu lagi, sebagaimana sudah dijelaskan di atas, anak akan sangat baik mengingat sesuatu yang sifatnya personal momen. Sekaligus apa yang berkaitan dengan momen-momen personal tersebut. Buku pop up kisah binatang yang diberikan di hari ulang tahunnya adalah cara terbaik bagaimana membuat buku tersebut menjadi sesuatu yang tak bisa dilupakannya.


Duh, di awal tulisan sudah bilang tak akan menyebut merek. Hihi. Tapi tahu lah buku pop up kisah binatang di Mandira itu apa. Banyak diulas di juga kok ditulisan lain. Cari tahu ya, Bund! Kalau sudah tahu, langsung pesan bukunya ya ! hehe