Dalam masa tumbuh kembang si kecil, penting memerhatikan bagaimana pembentukan karakter dan sikap baik pada anak. Hal ini bergantung pada peran orang tua sebagai lingkungan terdekat anak.
Selain orang tua, lingkungan pendidikan seperti sekolah dan guru juga punya andil besar. Tujuan pendidikan sendiri bukan sekedar ujian atau menghapal rumus. Namun juga penting untuk menumbuhkan karakter serta budi pekerti.
Nah, berikut ini faktor penting yang bisa memberikan pengaruh pada pembentukan karakter dan sikap anak. Yuk, Bund, disimak!
- Pendidikan
Pendidikan penting sekali diberikan pada anak, baik itu pendidikan formal dan nonformal. Kedua jenis pendidikan ini akan otomastis membentuk karakter anak dalam bersikap.
- Lingkungan
Kedua, lingkungan tempat anak berada juga memiliki pengaruh besar. Misalnya di sekolah, jika lingkungan anak suka bicara kasar dan temannya suka melakukan kekerasan, maka si kecil akan terkena dampaknya. Hal ini bisa membentuk karakter jadi negatif.
- Pengalaman hidup
Terakhir adalah pengalaman hidup yang akan membentuk karakter serta sikap anak. Apa yang ia alami sejak kecil akan memengaruhi cara anak bersikap dengan orang lain saat dewasa. Anak yang berlaku kasar murni bukan kesalahannya, lho. Mungkin saja ia mengalami langsung perlakuan kasar hingga mencontohnya.
Jadi, sangat penting untuk memerhatikan lingkungan terdekat si kecil sejak dini. Sebagai tempat pembelajaran pertama, Bunda sebagai orang tua juga harus mendidiknya dengan baik dan lemah lembut.