Mandira Dian Semesta
Membentuk Karakter Anak dengan Seri Keteladanan Rasul
Membentuk Karakter Anak dengan Seri Keteladanan Rasul By admin / 27 July 2018

Seri keteladanan Rasul, emhh, tepatnya Seri Teladan Rasulullah. Ini adalah paket buku yang dibuat untuk memperkenalkan akhlak-akhlak Nabi Muhammad Saw kepada anak. Selain itu, paket buku seri keteladanan Rasul ini juga diharapkan bisa membantu Ayah Bunda dalam menyajikan bacaan bergizi nan seru bagi buah hatinya.


Membesarkan anak agar tumbuh menjadi seseorang yang percaya diri, berani, tanggung jawab, jujur, berbudi pekerti, dan karakter positif lainnya bukanlah tugas yang mudah. Untuk itu, sebagai orang tua, Ayah Bunda harus memastikan putra putrinya dikelilingi oleh hal-hal yang menunjang pada cita-cita tersebut.


Mayoritas proses perkembangan fisik dan mental seseorang berlangsung di masa kanak-kanak. Maka, tidak salah jika pendidikan karakter guna membentuk pribadi unggul itu harus dilakukan Ayah Bunda sedini mungkin.


Untuk membentuk karakter anak, tentu mereka harus tahu apa itu karakter. Mereka harus tahu apa itu jujur, apa itu penyayang, pemaaf, sederhana, dan sifat-sifat terpuji lainnya. Maka, Ayah Bunda harus memperkenalkan itu semua pada anak.


Seringkali, yang jadi kendala adalah orangtua tak tahu bagaimana cara memperkenalkannya. Lantas, ketika orangtua coba memperkenalkan itu, tidak sedikit mereka yang kebingungan tentang cara memperkenalkannya dengan tepat, efektif, dengan cara yang bisa diterima hingga mengendap di benak anak, dan keluar menjadi perilaku.


Dengan semangat menjadi jalan keluar problem di atas, paket buku seri keteladanan Rasul satu ini hadir. Ya, Seri Teladan Rasulullah mencoba memberi solusi pada Ayah Bunda yang barangkali kebingungan dalam memperkenalkan sifat-sifat terpuji Rasulullah SAW sebagai upaya membentuk karakter anak.


Seri Teladan Rasulullah terdiri dari 13 jilid. Di tiap jilidnya menceritakan satu sifat Rasul, satu jenis karakter unggul. Menariknya, model cerita dari buku Seri Keteladanan Rasul ini diawali dengan menceritakan kisah-kisah yang biasa terjadi pada anak. Baru setelahnya diceritakan salah satu karakteristik Rasul.


Paket buku seri keteladanan rasul yang dijual oleh Mandira Dian Semesta ini juga dilengkapi dengan satu jilid Sirah Nabi dan Panduan orang tua. Jadi Ayah Bunda pun akan mendapat tuntunan lengkap bagaimana mengoptimalkan peran buku Seri Teladan Rasulullah dalam pembentukan karakter anak.


Sebagai tambahan, ada baiknya Ayah Bunda juga mengetahui hal ini. Banyak pakar psikologi yang telah menyebarkan gagasannya tentang bagaimana cara membentuk karakter anak. Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut.



  1. Hindari Pelabelan


Melabeli anak adalah tindakan kurang tepat. Bahkan jika label tersebut diteruskan dengan membandingkannya dengan orang lain yang lebih baik daripadanya. Ayah Bunda harus memberi anak ruang untuk mengekspresikan dirinya, kepribadiannya. Serta jangan batasi anak dengan cara pandang yang sempit.



  1. Terima dan Maju Terus


Setiap anak pasti melakukan kesalahan. Dalam kondisi itulah Ayah Bunda harus menerapkan poin kedua ini, terima itu dan motivasi ia untuk maju terus menjadi lebih baik. Hal ini membantu dalam pembentukan sifat tanggung jawab, optimis, dan pantang menyerah anak.



  1. Jadilah Contoh yang Baik


Ini penting. Untuk membentuk karakter anak, Ayah Bunda harus berkaraker terlebih dahulu. Tunjukkan bahwa Ayah Bunda adalah seseorang yang tangguh, gigih, soan, jujur, rendah hati, dan lainnya. intinya, berusaha juga lah untuk menjadi contoh bagi anak. Ayah Bunda pasti sudah sering dengar istilah, action says more than words.



  1. Beri Pembelajaran yang Membangun dan Penuh Cinta


Hal ini pasti tak asing di telinga Ayah Bunda, jika melakukan kesalah, maka pantas diganjar hukuman. Mulai dari sekarang mari kita ubah itu. Langkah awalnya, cukup ganti kata hukuman dengan pembelajaran. Lalu, aplikasinya, jika anak melakukan kesalahan, ganjar ia dengan pembelajaran yang membangun dan penuh cinta, penuh kasih. Tunjukkan rasa itu!